7 Manfaat Website Bagi Pesantren, Sekolah, Kampus dan Tempat Kursus

Website dalam dunia pendidikan telah memberikan dampak yang sangat luar biasa bagi perkembangan pendidikan. Pertukaran informasi, publikasi jurnal, branding lembanga pendidikan, meluaskan jangkauan calon peserta didik adalah salah satu diantara manfaat besarnya.

Terkait dengan dunia pendidikan termasuk pondok pesantren, sekolah, kampus, lembaga kursus dan sejenisnya, website akan memberikan dampak yang luar biasa apabila website tersebut dibangun dengan benar sehingga mudah ditemukan melalui mesin pencari semacam google.

Adapun manfaat website untuk dunia pendidikan adalah :

1. Memudahkan Pendaftaran Online Peserta Didik

Perkembangan teknologi internet dan mobile melahirkan solusi-solusi baru yang memudahkan aktifitas dan interaksi dalam berkomunikasi dan mengumpulkan data. Salah satunya adalah dalam pendaftaran peserta didik yang dilakukan secara online. Inilah salah satu manfaat adanya website dalam suatu lembaga pendidikan. Apalagi dimasa pandemi covid-19, website akan sangat terasa manfaatnya bagi lembaga terkait.

2. Memudahkan Publikasi Jurnal

Dalam dunia kampus, mahasiswa biasa menerbitkan jurnal atau makalah hasil penelitian yang kemudian dipublikasikan. Dengan adanya website, publikasi jurnal menjadi lebih mudah, dapat dicari kapan saja, dapat lebih mudah ditemukan dari mana saja selama internet ada. Beberapa lembaga pendidikan menggunakan engine open journal system untuk kebutuhan ini.

3. Memudahkan Publikasi Kegiatan

Tak hanya berurusan dengan masalah formal saja, lembaga pendidikan bisa mempublikasikan berbagai kegiatan positif yang dilakukan yang memudahkan khalayak umum mengaksesnya dan mengenal karakter lembaga pendidikan itu sendiri. Misalnya publikasi kegiatan ekstrakurikuler, perlombaan, kegiatan kemanusiaan dan lain-lain.

4. Memudahkan Kahlayak Umum Mengenali Profil Kampus

Tak harus membuat brosur dan sebagainya, internet bisa jadi media yang sangat efektif tanpa batasan ruang dan waktu selama akses internet terjangkau. Profile lembaga pendidikan dapat mudah dikenali melalui pencarian di mesin pencari seperti Google. Orang bisa menemukan kampus, sekolah atau kursusan dengan mudah melalui smartphone sepanjang waktu.

5. Memudahkan Menjual Sebuah Karya Yang Komersil

Meskipun website lembaga pendidikan lebih banyak digunakan untuk hal-hal yang terkait pendidikan namun fungsi website yang semakin luas dengan teknologi didalamnya yang memungkinkan website bisa digunakan untuk proses memajang produk dan pemesanan online. Hal ini bisa meningkatkan kebermanfaatan website dalam dunia kampus untuk mendapatkan sisi positif dalam sisi bisnis. Misalnya hasil karya mahasiswa yang bernilai komersil bisa dijual di website resmi kampus.

6. Memudahkan Berkomunikasi Antar Komunitas

Website dapat digunakan sebagai media sosial sehingga alumni, almamater, guru, dosen dapat saling terhubung dengan mudah melalui website. Contohnya adalah adanya blog networking, forum, buddy dan jenis sosial media lainnya.

7. Branding Lembaga Pendidikan

Memiliki website akan memberikan manfaat sebagai branding citra lembaga pendidikan. Hal ini akan sangat bergantung pada desain secara visual, pengelaman pengguna dan juga konten yang disajikan dan juga eksistensi di mesin pencari dan sosial media. Karena itu website tidak boleh asal jadi karena website yang buruk dapat memperburuk citra lembaga pendidikan itu sendiri.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan